Kamis, 23 Januari 2025

Pelantikan HMPS Pendidikan ekonomi Tahun 2024/2025 UPMS

 

Nganjuk, (11 September) – Dalam suasana penuh semangat, Himpunan Mahasiswa Program Studi (HMPS) Pendidikan Ekonomi STKIP PGRI Nganjuk sukses menggelar proses restrukturisasi kepengurusan. Acara yang berlangsung meriah ini menjadi ajang bagi mahasiswa untuk menyalurkan aspirasi dan memilih pemimpin baru yang akan membawa HMPS ke arah yang lebih baik.

Proses pemilihan yang berlangsung secara demokratis ini melibatkan seluruh mahasiswa Pendidikan Ekonomi. Mereka diberikan kesempatan untuk mencalonkan diri sebagai ketua, wakil ketua, dan berbagai posisi lainnya dalam kepengurusan HMPS. Setelah melalui tahap kampanye yang sengit, akhirnya terpilihlah Tata altalia sebagai ketua HMPS 


Tata altalia dalam pidato kemenangannya menyampaikan visi dan misi yang akan diwujudkan selama masa kepengurusannya. “Saya berkomitmen untuk menjadikan HMPS Pendidikan Ekonomi sebagai wadah bagi mahasiswa untuk mengembangkan potensi diri, baik di bidang akademik maupun non-akademik. Selain itu, saya juga ingin memperkuat kerjasama dengan berbagai pihak, baik internal maupun eksternal kampus,” ujarnya.

Dengan terpilihnya pengurus baru, diharapkan HMPS Pendidikan Ekonomi dapat semakin aktif dan inovatif dalam menjalankan program-program kerjanya.



Share This